Mikrofon Vokal DPA 2028

Mikrofon Vokal DPA 2028

DPA meluncurkan sebuah produk baru yakni Mikrofon Vokal DPA 2028. DPA 2028 ditujukan untuk aplikasi performa panggung live , penyiaran dan audio visual bertaraf profesional.

Pada aplikasi panggung live, DPA 2028 tidak memerlukan ( atau hanya sedikit ) penyelarasan EQ dan diklaim dapat menyalurkan kinerja tangkapan suara yg seperti berdiri disamping penyanyi. Ini memungkinkan para artis untuk tampil sejujurnya layaknya tanpa memakai mikrofon yg mana akan meminimalkan penyaringan karakter suara vokal.

DPA 2028 telah dirancang secara kohesif untuk menyediakan kinerja tangkapan suara vokal yg sama dengan salah satu model mikrofon genggam terbaik mereka yakni model DPA 4018 VL. Juga telah dioptimasi seperti model DPA 4018, untuk mengatasi berbagai tantangan yg unik di atas panggung live.

“Kami telah melihat kebutuhan pasar akan sebuah mikrofon vokal yg memiliki kualitas tangkapan suara yg sama dengan d:facto 4018 buatan kami, namun pada titik harga yg lebih terjangkau,” jelas Rene Morch yg menjabat sebagai manajer produk dari DPA Microphones. “Dengan bandrol harga $700 atau sekitar Rp 10 jutaan, mikrofon vokal ini menawarkan kinerja yg melampaui semua produk mikrofon dari merek kompetitor yg ada dalam rentang titik harga ini.”

DPA 2028 dilengkapi fitur kapsul permanen yg baru, bersama dengan sebuah dudukan peredam guncangan yg dirancnag khusus dan saringan pop. Menyalurkan pola kutub tangkapan suara superkardioid , dengan respon suara di luar sudut tangkapan yg merata. Hal ini memberikan kemampuan dorongan sebelum umpan balik terjadi atau gain before feedback yg tinggi dan mempermudah penanganan suara bocoran dari instrumen musik lain yg jaraknya dekat.

“ami merancang mikrofon ini agar dapat menyalurkan hasil suara yg sama seperti apa yg keluar dari mulut penyanyi,” tambah Morch. “Pengguna akan mendapatkan suara yg penuh  dan alami dari suara asli si penyanyi. Ini memberikan ruang yg besar bagi insinyur sound system untuk menjadi kreatif dan ketimbang membuat suara yg unik, performa penyanyi kini dapat didasari oleh trek suara vokkal yg alami dan bersih.”

Dengan pertimbangan daya tahan ketika dipakai manggung, kedua bagian kisi kisi penutup kapsul dan saringan pop internal dari Mikrofon Vokal DPA 2028 dapat dilepas dan dicuci. DPA 2028 tersedia dalam 3 varian pilihan, terdiri dari versi kabel dan dan 2 konfigurasi mikrofon nirkabel atau mic wireless yg kompatibel dengan beragam sistem mikrofon wireless yg populer melalui adapter SL1 yg da[at dipakai bersama dengan sistem milik Shure, Sony dan Lectrosonics , sedangkan adapter SE2 kompatibel dengan sistem buatan Sennheiser.

Leave a Reply

X